Senin, 2016-05-16
Perubahan alih status dari IAIN ke Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang menuntut civitas akademika untuk menyiapkan dan perlu segera berbenah diri dalam segala hal. Usaha untuk berbenah itu tidak semua dimulai dari nol, akan tetapi untuk mempercepat perkembangan kelembagaan diperlukan keseriusan dari semua pihak untuk segera melakukan perrcepatan demi mensejajarkan lembaga ini dengan lembaga lain.
Salah satu indikator kualitas itu adalah dalam hal publikasi karya tulis ilmiah yang merupakan bagian dari tuntunan Tri Darma Perguruan Tinggi. Hal tersebut adalah dalam bidang penelitian. Karya tulis ilmiah dari hasil penelitian ini harus dipublikasikan agar dapat dibaca oleh masyarakat akademisi secara luas. Publikasi itu tidak hanya melalui bentuk fisik buku, tetapi juga dipublikasikan secara online, hal ini bertujuan agar artikel jurnal tersebut dapat diakses tidak hanya skala nasional namun juga skala internasional.
Berkaitan dengan tujuan di atas, maka diperlukan pengelolaan jurnal yang profesional. Pengelola jurnal harus mampu mengelola jurnal sesuai dengan standar publikasi ilmiah. Karena itu, pengelola jurnal jurnal harus diberi pengetahuan yang cukup tentang kepengolaan jurnal. Bila tujuan ini tercapai, maka target utama untuk menjadi jurnal yang terakreditasi secara nasional atau internasional akan segera dapat diwujudkan.
Sehubungan dengan dengan kegiatan percepatan akreditasi Jurnal Tamaddun: Jurnal Ilmu Sosial dan Humaniora pada tahun 2016 ini. Fakultas Adab dan Humaniora UIN Raden Fatah berusaha meningkatkan kinerja dan penguatan pengelolaan Jurnal Tamaddun secara strategis. Kegiatan peningkatan dan penguatan tersebut salah satunya melalui forum diskusi dan pembelajaran bagi pengelola jurnal dan dosen-dosen di lingkungan Fakultas Adab dan Humaniora UIN Raden Fatah.
Acara tersebut dilaksanakan pada hari Sabtu, 26 Maret 2016, bertempat di Lt. 3 Aula Fakultas Adab dan Humaniora UIN Raden Fatah, dengan narasumber Ibu Dra. Subandriyah, M.Pd. sebagai Kepala Seksi Publikasi llmiah Direktorat Pendidikan Tinggi Islam Kementerian Agama RI. (Admin)